Astra Targetkan Penjualan Mobil Naik 10%

HUT 55 Tahun Astra
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Presiden Direktur PT Astra International Tbk (ASII), Priyono Sugiyanto, menargetkan penjualan mobil tumbuh mencapai 10 persen di 2012.

"Angka jual mobil akan naik 5-10 persen," kata Priyono, ketika ditemui disela-sela perayaan 55 Tahun Astra Berbagi Bersama Bangsa, di William Soeryadjaya Hall Kantor Pusat Astra International, Sunter, Jakarta Utara, Senin 20 Februari 2012.

Menurutnya, penjualan mobil di 2011 mencapai 890 ribu unit dari sebelumnya 764 ribu unit. Sedangkan untuk pertumbuhan penjualan motor, Priyono menargetkan akan tumbuh lima persen.

"Kemarin kan delapan juta, diperkirakan menjadi 8,5 juta di 2012," ujarnya.

Sebelumnya, Sepeda motor buatan Honda masih menjadi yang terpopuler di pasar motor tanah Air pada awal tahun ini. Produk Honda mampu terjual sebanyak 382.473 unit di bulan Januari 2012.

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Senin 20 Februari 2012, penjualan Honda pada bulan Januari 2012 mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan bulan yang sama pada tahun lalu, yakni 331.596 unit. Sedangkan pada bulan sebelumnya (Desember 2011), Honda berhasil membukukan penjualan 281,817 unit.

Haru, Angelina Sondakh Ungkap Inspirasi Kebaikan Mendiang Mooryati Soedibyo
Suntik vaksin

WHO: Imunisasi Global Menyelamatkan 154 Juta Jiwa Selama 50 Tahun Terakhir

Vaksin merupakan salah satu penemuan yang paling ampuh dalam mencegah sebuah penyakit yang selama ini ditakuti. Dan imunisasi global juga telah menyelamatkan154 juta jiwa

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024