Lebih Laris Mana, Yaris atau Jazz?

Toyota Yaris Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - Pasar mobil hatchback (sedan tanpa buntut) nasional menjadi ajang perseteruan antara dua pabrik besar dunia, Toyota dan Honda. Dua mobil besutan mereka, Yaris dan Jazz saling adu kuat untuk jadi yang terlaris.

Tahun lalu, Jazz harus rela melepaskan tahta 'raja' hatchback kepada Yaris. Berdasarkan data Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia), Toyota Yaris memimpin klasemen hatchback dengan total torehan penjualan 27.809 unit atau tumbuh 69 persen dibandingkan 2011 sebanyak 16.454 unit. 
 
Adapun tipe paling banyak dibeli konsumen adalah Yaris S Ltd 1.5 transmisi otomatis dengan angka penjualan 6.937 unit. Puncak jualan tertinggi Yaris terjadi pada Juni lalu, yakni 2.920 unit.

Sedangkan Honda Jazz harus puas ada di peringkat kedua klasemen. Mobil lima penumpang itu membukukan 21.244 unit. Pada Januari lalu, Jazz hanya bisa menjual dua unit dan Februari hanya 404 unit. Terakhir di Desember lalu cuma terlego 77 unit.

Memasuki awal 2013, Honda berencana merebut kembali tahta 'raja' hatchback Tanah Air. Ya, pada 20 Januari mendatang mereka akan meluncurkan New Honda Jazz. Dipastikan Jazz akan mengalami perubahan di segala sektor, baik interior maupun eksterior.

Sedangkan Toyota dikabarkan akan mengganti nama Yaris pada model baru hatchback-nya. Toyota sendiri baru melakukan facelift (perubahan ringan) pada Yaris di tahun 2012 lalu.

Namun Toyota masih punya model terbaru dari Yaris di pasaran global yang namanya Vitz. Meski begitu, Toyota Astra Motor membantah perihal pergantian nama Yaris.

Sementara mobil lain yang terus menempel ketat Yaris dan Jazz adalah Ford Fiesta (5.986 unit), Mazda2 (5.253 unit), dan Kia Rio (3.234 unit).

Heboh Dugaan TPPO, Begini Pengakuan Mahasiswa Unnes saat Ikuti Ferienjob di Jerman
Pemain Chelsea rayakan gol Raheem Sterling

Chelsea Proteksi Raheem Sterling dari Hinaan Fans

Pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino coba memproteksi Raheem Sterling. Pemain asal Inggris itu menjadi sasaran ejekan suporter saat tampil di Piala FA lawan Leicester.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024