Yamaha Akan Luncurkan Empat Moge Premium Baru Tahun Ini

Yamaha V-Max di film Ghost Rider terbaru
Sumber :
  • Motorcycle News

Remaja di Lampung Tengah Tewas Ditusuk Pakai Pisau Dapur
VIVAnews
- Pasar otomotif Indonesia dapat dibilang lumbung keuntungan bagi perusahan produsen mobil maupun motor. Peluang ini dimanfaatkan oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufactur (YIMM) dengan mempersiapkan empat 'motor gede' (moge) premium untuk diluncurkan pada semester dua 2013.
PKB Bantah Pertemuan Prabowo dan Cak Imin Bahas Kursi Menteri


Polisi Ungkap Alasan Chandrika Chika Konsumsi Ganja: Bukan Doping Tapi Circle Pergaulan
"Empat model baru akan datang tahun ini, yaitu T-max, V-max, R6, dan R1," ujar Direktur Eksekutif Utama Pemasaran YIMM, Yutaka Terada, saat media gathering di Sukabumi, Jawa Barat, Minggu 23 Maret 2013.

Keempat moge premium yang disebut tadi, kata Terada, akan di Impor langsung dari Jepang. Masalah harga, menurut Terada, naik hingga dua kali lipat dibandingkan dengan yang dijual di Jepang.


Terada menjelaskan bahwa harga V-Max di Jepang misalnya, berkisar Rp100 jutaan jika dihitung kurs Yen ke Rupiah. "Tapi kalau itu (V-Max) ke Indonesia harga bisa dua kali karena pajak impor, barang mewah, pajak kendaraan bermotor, dan lainnya," kata Terada.


Lebih lanjut, Terada mengakui pangsa pasar motor premium di Indonesia jumlahnya masih kecil, harga pun lebih mahal.


"Tapi konsumen Indonesia itu menginginkan teknologi yang bagus dari Yamaha, sehingga kami akan membuat mereka senang," kata Terada yang sudah pasif berbahasa Indonesia ini.


Untuk strategi pemasarannya, lanjut Terada, empat moge premium ini sementara akan dijual di dealer resmi Jakarta, Bandung, Bali, Surabaya, dan Semarang.


Mengenai layanan purna jualnya, moge premium akan sedikit berbeda, mulai dari Home Service hingga mekanik.


"Empat model premium ini supaya Yamaha punya segala varian mulai dari
high, medium, entry
," kata Terada.



Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya