Bocoran Sosok MPV Murah Honda untuk Lawan Avanza-Xenia

Rendering LMPV Honda
Sumber :
  • Indianautosblog.com
VIVAnews
Heboh Warga Demak Rusak Jembatan Agar Truk Bisa Lewat, Polda Jateng Angkat Bicara
- Setelah meluncurkan mobil murah Brio Satya, Honda bakal kembali membuka selubung mobil
Low
Ramalan Zodiak Rabu 11 April 2024: Virgo Tidak Merasakan Keromantisan, Sagitarius Bertemu Jodoh
MPV (mobil keluarga murah), yang digadang-gadang akan menjegal laju si kembar Avanza-Xenia di Indonesia Internasional Motor Show 2013, akhir bulan ini.
Prakiraan BMKG: Jakarta Diguyur Hujan pada Siang hingga Malam Hari

Honda Prospect Motor (HPM) sebenarnya sudah memperlihatkan sketsa Low
MPV dua bulan lalu. Nah, kini beredar bocoran
rendering
mobil tersebut di laman
indianautosblog
.


LMPV Honda dijuluki Mobilio. Tongkrongan depannya mirip dengan
city car
Brio. Desain gril dibuat panjang dengan bilah tebal dan tetap mempertahankan lubang ventilasi udara khas Brio. Pada bagian bemper terpasang lampu kabut.


Sementara di bagian bodi samping terdapat garis tegas sesuai sketsa LMPV Honda. Mobil tujuh penumpang ini kabarnya menggunakan mesin kapasitas 1.500cc i-VTEC.


Saat dikonfirmasi mengenai desain detail serta mesin yang akan digunakan LMPV. Presiden Direktur Honda Prospect Motor (HPM), Tomoki Uchida belum bisa berkomentar banyak.


"Saya tidak bisa bocorkan sekarang. Tunggu satu minggu lagi di IIMS 2013, anda akan lihat sendiri. Yang pasti cukup menarik di kelasnya sesuai standar kualitas Honda," kata dia kepada
VIVAnews
, Rabu 9 September 2013.


Low
MPV Honda diklaim memiliki kabin dan ruang kepala yang lega, bagasi yang memadai dan fleksibel, serta
ground clearance
tinggi (185 mm) tetapi tetap stabil.


Untuk
platform
, menggunakan Jazz yang telah dimofikasi dengan Brio. Mereka memastikan harga
low
MPV-nya tidak jauh berbeda dengan si pemimpin segmen, Avanza-Xenia, yaitu Rp150-200 juta. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya