Mobil Paling Irit di Dunia Mulai Dijual, Ini Harganya

Volkswagen XL1
Sumber :
  • Motortrend.com
VIVAnews
Daftar Harga Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Baru April 2024
– Volkswagen makin berambisi menjadi produsen kendaraan nomor satu di dunia. Salah satunya mulai menjual mobil super irit di dunia, Volkswagen XL1 dengan harga 110.000 Euro (Rp1,7 miliar).

Gak Cocok dengan Rizky Irmansyah, Begini Pasangan Ideal Buat Nikita Mirzani Menurut Dinar Candy

Dilansir
BCA Himpun DPK Rp 1.121 Triliun hingga Kuartal I-2024, Naik 7,9 Persen
Inautonews , Kamis 24 Oktober 2013, untuk sementara, Volkswagen baru akan menjualnya dengan jumlah yang sedikit, yakni 200 unit. VW XL1 baru dijual di pasar otomotif Jerman.


Mobil itu memiliki desain futuristik, di mana bodi menutup setengah ban belakang. XL1 menggunakan bahan serat karbon dan plastik untuk panel bodi, serta alumunium di rangka. Dengan begitu bobot mobil ini hanya 795,1 kg.


Volkswagen XL1 diklaim menjadi mobil paling efisien bahan bakar di dunia. Saking iritnya, mobil itu memiliki konsumsi BBM 313 mpg atau 110,8 km/liter.


Untuk jantung pacu, Volkswagen XL1 menggendong mesin diesel 800cc dua silinder, yang dapat menghasilkan tenaga 47 Hp. Dengan dikawinkan motor listrik, dapat menghasilkan 27 HP, yang berasal dari baterai berdaya 5,5 kWh.


Volkswagen XL1 mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam tempo 12,7 detik, sebelum mencapai kecepatan tertinggi 160 km/jam.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya