Yamaha Siapkan Motor Roda Tiga Bertenaga Listrik

Desain motor Yamaha terbaru.
Sumber :
  • www.motorcycle.com

VIVAnews – Perusahaan sepeda motor asal Jepang, Yamaha, rupanya tengah mempersiapkan produk terbarunya.

Mendag Imbau Masyarakat Tak Perlu Khawatir soal Pelemahan Rupiah

Setelah sempat mengejutkan banyak pihak dengan kehadiran desain motor roda tiga, Tricity, kini perusahaan berlogo Garpu Tala itu kembali membuat desain yang sama.

Jika desain Yamaha Tricity memiliki model dua roda di depan dan satu di belakang, desain motor terbaru Yamaha rupanya sebaliknya, yakni satu roda di depan, dan dua di belakang.

Motorcycle, Selasa 2 September 2014, melaporkan, untuk mendukung rencananya, Yamaha baru-baru ini telah mematenkan desain motor terbarunya di dua benua sekaligus, yakni US Patent and Trademark Office, dan the European Patent Office.

Yang mencengangkan, motor yang baru dipatenkan ini rupanya mengadopsi sistem kerja listrik.

Pihaknya pun juga mematenkan perihal mekanisme kemiringan, saat dikendarai dan bagaimana cara meminimalkan peningkatan bobotnya karena menggunakan roda tiga dan beterai.

Sementara itu, khusus di Eropa, paten Yamaha menambah fokus pada kontrol motor listrik.

Dalam pendaftaran paten ini, sketsa motor baru tersebut menyerupai skuter listrik Yamaha EC-03 yang telah dipasarkan di Eropa. Kemiripan ini terjadi pada bagian depan, rangka, dan jok. Bahkan, baterai juga ditempatkan dengan posisi yang sama, yaitu di bawah jok.

Namun, perbedaan motor terbaru Yamaha dengan model EC-03 terletak pada kedua roda belakang, swingarm, dan beberapa hal lainnya.

Untuk berbelok, atau di jalur tidak rata, motor ini dibekali rocket arm. Dengan alat ini, meski ban melintas di jalur tidak rata kedua ban belakang akan tetap terhubung.

PSSI Buka Suara soal Nilai Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia hingga 2027

Baca juga:

(asp)

Kasus Remaja Perempuan 16 Tahun Ditemukan Tewas di Dalam Hotel, Polisi Tangkap 2 Pria
Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron

Nurul Ghufron Bakal Disidang Etik Dewas KPK pada 2 Mei Terkait Mutasi Pegawai Kementan

ewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) rencananya akan menggelar sidang dugaan pelanggaran etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron pada 2 Mei 202 mendatang.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024