Perbedaan Karimun Wagon R Dilago dengan Tipe GS

Penampakan Karimun Wagon R GS di Cakung, Kamis (11/9/14).
Sumber :
  • Foto: VIVAnews/Herdi Muhardi

VIVAnews - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) siap menambah varian terbaru di jajaran mobil murah ramah lingkungan, atau Low Cost Green Car (LCGC), yakni Karimun Wagon R tipe GS.

Varian yang di India disebut juga dengan Stingray ini diklaim menjadi versi paling atas dengan tampilan lebih mewah nan elegan.

Bahkan, VIVAnews siang tadi sempat melihat sosok Karimun Wagon R GS dengan kamuflase yang logo dan emblemnya ditutup dengan lakban putih.

Berdasarkan sumber terpecaya dari PT SIS, varian GS mengalami perubahan paling signifikan pada bagian eksterior.

"Meski banyak perbedaan, tetapi bagian bodi utama tidak ada yang berubah, masih sama seperti Karimun Wagon R lainnya," kata sumber tersebut, Kamis 11 September 2014.

Ia juga membeberkan, perubahan Karimun Wagon R GS pada eksterior antara lain desain gril depan yang juga dibalut krom, lampu depan, dan bumpernya.

Selain bagian depan, bagian belakang juga mendapat sentuhan perubahan; antara lain pada bumper, dan juga penambahan emblem. Perubahan juga terlihat pada desain velgnya.

"Di interior, warna awalnya (varian GA, GL, Dilago, dan GX) two tone, tapi kini jadi bernuasana black, sehingga tampilannya lebih elegan," jelasnya.

Untuk jantung pacu, mobil yang dibanderol lebih mahal Rp700 ribu dari Karimun Wagon R Dilago ini tidak mengalami perubahan, yakni masih mengusung mesin type K10B berkapasitas 1.0 liter, 3 silinder, 12 valve.

Arab Saudi Beri Hukuman Berat Ini Kepada Pelaku Kekerasan Seksual di Makkah dan Madinah

Dengan mesin tersebut, mobil menghasilkan tenaga hingga 80 Ps pada 6.200 rpm dengan torsi 90 Nm pada 3.500 rpm.

"Untuk lebih lanjutnya nanti di acara pembukaan IIMS 2014 pada 18 September 2014 di hall A, JIExpo, Kemayoran, Jakarta," tuturnya. (asp)

Baca juga:

5 Negara yang Punya Utang Paling Besar ke China

Penantian 120 Tahun, Ini 5 Fakta Bayer Leverkusen Juara Bundesliga Musim 2023/2024
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto Adakan Rapat Terbatas

Pemerintah Pastikan Fundamental Ekonomi RI Kuat Redam Dampak Ekonomi Konflik Iran Vs Israel

Pemerintah Indonesia merespons cepat perkembangan konflik di Timur Tengah, usai Perang Iran Vs Israel.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024