Mau Sedekah, Bryan Adams Lelang Tujuh Mobil Karyanya

Tujuh mobil Opel Adams yang tengah dilelang.
Sumber :
  • www.autoevolution.com

VIVAnews - Musisi ternama Bryan Adams kembali menjalin kerja sama dengan produsen mobil, Opel. Setelah beberapa waktu lalu didapuk menjadi model dalam sebuah kalender Opel, kini Bryan Adams dipercaya untuk mendesain tujuh mobil produksi terbatas yang diberi nama Opel Adam.

Autoevolution, Rabu 15 Oktober 2014, melaporkan, tujuh mobil yang desainnya dibuat khusus Bryan Adams pun sudah rampung, dan sudah masuk dalam pelelangan. Rencananya, lelang yang dibuka di portal United Charity ini akan berlaku hingga 21 November 2014.

Hasil dari pelelangan ini nantinya akan dijadikan bagian dari dana amal yang telah dikumpulkan oleh sang musisi.

Bank Indonesia Naikkan BI Rate Jadi 6,25 Persen Demi Stabilkan Rupiah

Menurut pihak Opel, hasil lelang ini akan dimasukkan ke yayasan yang dibuat oleh Bryan Adams Foundation. Ini adalah lembaga kemanusiaan yang membantu orang-orang membutuhkan di seluruh dunia, dengan program-program antara lain pendidikan di Afghanistan, atau aktivitas lingkungan.

“Kami sepenuhnya mendukung aktivitas seperti ini, dan akan bersenang hati jika mobil Adam bergaya kamuflase itu bisa mengumpulkan dana terbanyak,” ungkap Tina Muller, Chief Marketing Officer Opel.

Jika melihat dari gambar yang dipamerkan, mobil Opel Adam menggunakan cat dasar hitam, dengan desain corak yang dilaporkan memang dirancang sendiri oleh Bryan Adams. Dengan warna dasar hitam pula, mobil ini pun kian menarik karena berpeluang mudah untuk dimodifikasi sesuai dengan selera pemiliknya.

Varian Opel Adam ini dilaporkan mendaulat mesin 1,4 liter dengan teknologi Start/Stop, yang mampu menghasilkan tenaga gahar. Mobil ini juga memiliki kontrol iklim otomatis, bangku depan yang bisa dihangatkan, setir berlapis kulit, hingga sistem infotainment IntelliLink dengan layar tujuh inci. (art)

Baca juga:

Ilustrasi bermain game online.

5 Dampak Negatif Gegara Kecanduan Game Online, Bisa Ganggu Fisik dan Mental

Dalam era digital yang semakin maju, game online telah menjadi salah satu bentuk hiburan yang paling populer. Namun, kecanduan game online bisa berdampak negatif.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024