Mobil-Kapal Selam James Bond Dijual Rp11,9 Miliar

Lotus Esprit James Bond yang tengah dilelang di eBay.
Sumber :
  • www.autoevolution.com

VIVAnews - Film mengenai agen spionase Inggris, James Bond, pertama kali tayang di bioskop pada 1962 silam. Sejak awal kemunculannya, film tersebut selalu melibatkan wanita-wanita berparas aduhai.

Ketua DPRD Sebut Pemkab Klungkung Komitmen Tangani Kerusakan Jalan di Nusa Penida

Tak ketinggalan, mobil-mobil canggih yang syarat dengan teknologi juga selalu 'nimbrung' di film ber-genre action tersebut. Salah satu kendaraan yang terpatri di benak para penggemarnya ialah Lotus Esprit "Wet Nellie" (1977). Mobil ini memiliki keistimewaan di masanya hingga saat ini, yakni dapat melahap dua medan alias amphibi.

Dilaporkan Autoevolution, Rabu 22 Oktober 2014, kini mobil Lotus tersebut tengah mencari pemilik baru setelah didaftarkan di situs lelang eBay. Sebelum dijual, mobil ini diketahui sempat dipajang di Hollywood Cars Museum.

Rencananya, mobil ini akan dilelang dengan harga pembukaan sekira US$1 juta atau setara Rp11,9 miliar (Rp11.918 per dollar AS).

Bicara kehebatan, mobil canggih ini dapat berubah wujud seperti kapal selam yang dilengkapi rudal anti pesawat. Mobil ini juga dapat memukau banyak pihak dengan kecepatan mengesankan di dalam air, yakni 10 knot.

Komentar Calon Kiper Timnas Indonesia Usai Bawa Inter Milan Sabet Scudetto

Sementara jika dipacu di jalur darat, Lotus Esprit ini dapat melesat dari 0-100 km perjam hanya dengan waktu kurang dari delapan detik. Kecepatan maksimalnya, yakni 210 km/jam.

Meski harga jual yang terbilang fantastis, namun mobil ini dinyatakan bakal memiliki harga lebih mahal 10 tahun ke depan.

"Berhenti memikirkan berapa banyak uang yang anda keluarkan, karena nilainya bisa berlipat-lipat beberapa tahun lagi," sebut iklan tersebut. (ren)

Prediksi Pertandingan Premier League: Brighton vs Manchester City

Lihat videonya di bawah ini:

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya