Mobil Eks Taksi, Murah atau Murahan?

Nissan Sunny Neo GL yang digunakan sebagai taksi
Sumber :
  • Wikipedia

VIVAnews - Mobil bekas yang dijual oleh perusahaan taksi kerap dihubungkan dengan kualitas yang buruk, bahkan terkesan murahan. Namun apakah benar demikian?

Pengakuan Mengejutkan Pelaku Tega Cekoki Narkoba Remaja Jaksel Hingga Tewas

Tim VIVAnews menelusuri beberapa informasi mengenai mobil-mobil yang dijual oleh perusahaan taksi tersebut. Setidaknya ada dua merek yang saat ini banyak digunakan sebagai armada taksi, yakni Toyota dan Nissan.

Toyota

Ernando Ari yang Begitu Percaya Diri

Mobil pertama Toyota yang digunakan perusahaan taksi adalah Toyota Soluna. Saat itu memang perusahaan taksi tengah mencari mobil baru pengganti armada Nissan mereka, dan Toyota kebetulan baru saja meluncurkan produk barunya yakni Soluna.

Soluna yang ditawarkan Toyota ada dua versi XLi yang merupakan versi termurah dan GLi yang lebih lengkap fiturnya. Kebanyakan perusahaan taksi memilih tipe XLi karena harganya lebih murah dan tidak memerlukan fitur seperti power window. Namun mesin dan kaki-kaki kedua tipe ini serupa, sehingga pengurangan hanya ada di bagian interior saja (dan sedikit eksterior seperti lis pintu dan lampu belakang).

Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG

Kemudian Toyota meluncurkan varian murah Vios yang diberi nama Limo. Pada Limo ini pengurangan yang dilakukan lebih banyak, meliputi beberapa bagian bodi dan interior. Sementara itu mesin dan kaki-kaki sama seperti tipe Vios.

Nissan

Nissan mengawali perjalanan sebagai mobil taksi melalui tipe Sunny B13. Mobil ini digunakan oleh beberapa perusahaan taksi besar seperti Blue Bird dan Gamya sekitar era 90-an. Alasan mereka memilih Sunny B13 adalah karena mesinnya yang irit dan sudah menggunakan timing chain sebagai pengatur pengapiannya, sehingga tidak perlu dilakukan penggantian.

Selain itu mobil yang merupakan kembaran dari Nissan Sentra ini juga memiliki interior yang cukup lapang serta nyaman dikendarai. Namanya juga mobil taksi, pasti ada pengurangan beberapa komponen seperti power window dan central lock. Namun ini tidak mengurangi minat beberapa konsumen yang ingin memiliki mobil murah, irit dan mudah perawatannya.

Setelah kalah saing dengan Toyota Soluna, di 2005 Nissan kembali digunakan sebagai armada taksi dengan tipe Sunny Neo GL. Tipe ini diproduksi di Thailand dan hanya digunakan oleh perusahaan taksi Gamya.

Berbeda dengan Limo yang fiturnya banyak dipangkas, Sunny Neo GL ini interiornya cukup mewah, mulai dari tatakan gelas untuk penumpang belakang, power window, central lock, power mirror dengan tambahan spion bisa dilipat secara elektronik, hingga power trunk untuk membuka bagasi dengan hanya menekan tombol.

Sunny Neo GL buatan tahun 2005 dan 2006 juga sudah dilengkapi dengan velg alloy, sementara produksi 2007-2008 masih berbahan besi kaleng namun dilengkapi dengan penutup (dop velg).

Merek lainnya

Selain mobil yang digunakan sebagai taksi, baik Blue Bird maupun Gamya juga menjual beberapa unit mobil yang tadinya digunakan di bisnis penyewaan kendaraan. Tipe yang dijual juga berbeda dengan armada taksi, mobil-mobil ini spesifikasinya sama dengan yang dijual untuk umum.

Beberapa merek yang dijual antara lain Mercedes-Benz C230, Nissan Serena, Toyota Camry, Honda Accord, dan Ford Escape.

Jadi bisa dibilang bahwa mobil bekas taksi belum tentu kualitasnya buruk dan murahan. Jika jeli memilih, kita bisa mendapatkan mobil yang nyaman untuk dikendarai dengan harga yang lebih murah ketimbang harga pasaran.

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya