VIDEO: Orang Kaya Ini Angkut Sepeda Pakai Lamborghini

Lamborghini Gallardo yang digunakan untuk mengangkut sepeda
Sumber :
  • Carscoops

VIVAnews - Siapa pun yang memiliki mobil super seperti halnya Lamborghini Gallardo, tentu saja bisa terlihat tampil gaya dan trendi. Namun, apa jadinya jika mobil dengan raungan kenalpot gahar tersebut, digunakan untuk mengangkut barang-barang?

VIDEO: Kawanan Unta Bikin Mobil di Tol Kocar-kacir

Hal itu, dilakukan salah satu pemilik Lamborghini Gallardo di negeri Tirai Bambu, Tiongkok. Dilansir dari situs Carscoops, Senin 12 Januari 2015, Gallardo berkelir oranye ini tidak digunakan untuk kebut-kebutan, melainkan dikendarai untuk mengangkut satu unit sepeda.

Untuk membawa sepeda tersebut, si pemilik yang pasti salah satu orang kaya ini juga menggunakan rak sepeda yang dipasang di bagian belakang.

Pengemudi Lamborghini Maut Ingin Jadi Wali Kota

Meski tak ada larangan sepeda digendong mobil berlambang Banteng Tempur tersebut, namun hal ini sepertinya tak elok jika mobil berharga miliaran itu digunakan untuk mengangkut sepeda, karena bisa berisiko mobil terkena gores dan lecet.

Sekedar informasi, saat ini, Lamborghini tmenyuntik mati seri Gallardo pada akhir 2013. Terlahir sejak 2003, selama 10 tahun, Gallardo telah laku terjual hingga 14.022 unit yang tersebar di seluruh dunia.

Mobil Terbaru Lamborghini, Wujud dan Harga Sama-sama Buas

Menurut Lamborghini, angka tersebut mewakili hampir setengah dari total penjualan Lamborghini secara keseluruhan. Sebab, sejak didirikan pada 1963, total penjualan Lamborghini mencapai 30 ribu unit (sampai 2013).

Anda dapat melihat videonya di bawah, atau klik tautan ini:

Baca juga:

(asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya