Pesaing Nissan Juke Ini Diklaim Paling Irit

Honda HR-V dipamerkan di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan
Sumber :
  • Dok: Honda Prospect Motor

VIVA.co.id - Jalanan di kota besar di Indonesia akan ketambahan satu lagi mobil baru, yakni Honda HR-V. Mobil yang disebut-sebut berjenis Crossover Utility Vehicle (CUV) ini akan mulai dikirim ke garasi konsumen akhir Januari 2015 ini.

Ini Detail Mobil Baru Toyota, C-HR Sang Penantang HR-V

Dengan harga jual mulai dari Rp240 hingga 350 juta, adik dari CR-V ini diklaim PT Honda Prospect Motor (HPM) selaku pemegang merek Honda di Indonesia sudah laku terjual sebanyak 3.500 unit sejak pertama kali dihadirkan di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 lalu.

Berita terbaru mengenai mobil yang dirancang dari basis Honda Jazz ini datang dari situs Autoblog, Selasa, 20 Januari 2015. Dalam berita ini disebutkan bahwa badan resmi di Amerika Serikat yang khusus menangani efisiensi bahan bakar, Environmental Protection Agency atau EPA, sudah selesai melakukan pengujian pada Honda HR-V.

Jazz dan HR-V Ditarik di Jepang, Bagaimana Indonesia?

Hasilnya, mobil lima penumpang ini mencatat pemakaian bahan bakar sebesar 14,88 kilometer untuk setiap liternya. Angka ini didapat berdasarkan pengujian yang dilakukan di jalan bebas hambatan. Bila dikendarai di dalam kota, konsumsi BBM-nya turun menjadi 11,9 kilometer per liter.

Mobil yang digunakan untuk pengujian berbasis HR-V bermesin 1.800cc empat silinder yang dihubungkan ke roda depan melalui transmisi otomatis berteknologi Continuously Variable Transmission atau CVT.

Perbandingan Toyota C-HR dan Honda HR-V

Pengujian yang dilakukan pada transmisi manual menunjukkan hasil yang lebih rendah, yaitu 10,63 km per liter untuk dalam kota dan 14,45 km per liter untuk luar kota.

HR-V yang dijual di Indonesia tersedia dalam dua pilihan mesin, 1.800cc dan 1.500cc. Dari hasil pengujian di atas, besar kemungkinan HR-V yang menggendong mesin 1.500cc akan dapat mencatat pemakaian bahan bakar lebih irit lagi, karena kapasitas mesinnya yang lebih kecil.

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya