VIDEO: Detik-detik Bikers Dihantam Truk di Lampu Merah

Bikers dihantam truk.
Sumber :
  • www.autoevolution.com

VIVA.co.id - Sebuah peristiwa mengenaskan menimpa seorang pengendara sepeda motor yang tengah berhenti di lampu perlintasan. Pria yang mengendarai sepeda motor berkelir hitam itu ambruk, setelah kendaraan yang dibesutnya dihantam truk tronton pengangkut barang.

Dilansir Autoevolution, Rabu 4 Maret 2015, kejadian itu berlangsung di daerah Rusia. Karena termasuk kejadian yang mengerikan, video yang diunggah ke Youtube itu pun mendapat banyak perhatian dari para netizen.

Berdasarkan video yang berhasil direkam seorang pengendara mobil melalui kamera dasbor, peristiwa memilukan itu berawal saat lampu lalu lintas menunjukkan warna merah pertanda berhenti. Bersama beberapa kendaraan lain, bikers itu pun juga patuh untuk berhenti menunggu lampu hijau menyala.

Namun, tanpa sebab yang pasti, ia kemudian memuntir gas sepeda motornya agak dalam. Sepertinya, saat itu ia bermaksud untuk agak memajukan motornya supaya berada di posisi lebih depan.

Tetapi nahas, karena gas yang terlalu dalam, motor itu meluncur cepat, dan bikers itu lupa untuk menarik tuas rem baik yang ada di tangan dan kakinya. Alhasil, ia pun tersambar truk besar hingga sepeda motornya ringsek tak karuan.

Kendati demikian, meski sepertinya ia mengalami luka-luka, pria berkepala plontos itu sempat berdiri dan menyelamatkan diri ke arah belakang. Ia terlihat mengalami syok berat dengan kejadian yang menimpanya.

Melihat kejadian itu, beberapa kendaraan yang ada di belakangnya pun berinisiatif memundurkan mobil mereka, agar kejadian tidak bertambah buruk. Penasaran dengan videonya?

Lihat videonya di tautan ini


(asp)

Foto Lima Jalan Paling Ekstrem dan Mengerikan



![vivamore="Baca Juga :"]

Unik, Suami Minta Maaf ke Istri dengan Sewa Ribuan Taksi

Tertutup Salju, Mobil Ini Mendadak Jadi 'Es Batu'
[/vivamore]
Festival unta di India

VIDEO: Kawanan Unta Bikin Mobil di Tol Kocar-kacir

Tabrakan beruntun pun terjadi.

img_title
VIVA.co.id
1 Agustus 2016