Ini Pemilik Pertama Mini Cooper 5 Pintu di Indonesia

Rudy Cahaya
Sumber :
  • Dian Tami/VIVA.co.id

VIVA.co.id - Hari ini, Kamis 5 Maret 2015, Mini Cooper lima pintu resmi dipasarkan di Indonesia. Acara simbolik penjualan mobil mungil ini ditandai dengan penyerahan kunci kepada konsumen pertama.

Dalam acara yang digelar di Kawasan SCBD, Jakarta, orang yang 'beruntung' tersebut adalah Rudy Cahaya. Pria yang berprofesi sebagi investor saham ini memang sangat menggilai produk-produk Mini.

Pria 42 tahun ini telah menggilai produk Mini sejak 1997. "Saya pesan New Mini Cooper S lima pintu ini dari sebelum mobil ini masuk. Kalau tidak salah, dari September lalu, saat peluncuran global," kata Rudy.

Saat disinggung alasannya menyukai produk-produk Mini, Rudy mengatakan, meski terbilang mobil mungil, mobil Mini Cooper tetap luwes untuk berpergian bersama keluarga.

Pria yang memiliki hobi Karate ini menyebut bahwa produk otomotif asal Inggris ini sebagai kendaraan yang unik, karena memiliki dimensi yang kecil, namun tetap bertenaga.

"Mini itu mobil hobi, bentuknya kecil tapi dipakainya enak, larinya juga kencang. Menurut saya, mobil ini pas digunakan di wilayah Jakarta," kata pria yang tinggal di wilayah Kebon Jeruk, Jakarta Barat, ini.

Saat ini, Rudy sudah memilik tiga model Mini, yaitu Mini Paceman berwarna cokelat, Mini Countryman warna putih, serta Mini Cooper 3-Door warna merah. (asp)

JK Bangga Penjualan Mobil Capai Satu Juta Unit per Tahun

Baca juga:

Tips Sukses Bisnis Pencucian Mobil dan Motor

Jok Khusus Penyandang Disabilitas Ini Seharga Mobil

Wakil Presiden Jusuf Kalla

Wapres Imbau Produsen Otomotif Manfaatkan Tax Amnesty

Pemerintah tidak akan membocorkan rahasia perusahaan.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016