Waspada, Pastikan Kursi Mobil Si Buah Hati Terpasang Benar

Car seat bayi di mobil.
Sumber :

VIVA.co.id - Kecelakaan tragis yang terjadi di Utah, Amerika Serikat, pekan lalu, yang hampir memakan korban bayi 18 bulan terus jadi topik hangat. Sang bayi berhasil selamat, meski sempat terjebak selama 14 jam di dalam bangkai mobil.

Banyak kalangan di AS yang menganggap, selamatnya bayi lucu itu, karena sang ibu memasang car seat, atau kursi mobil bayi dengan benar. Sayangnya, bayi tersebut harus kehilangan sang ibu, setelah mobil mereka terjun ke sebuah sungai.

Namun, siapa yang menyangka bahwa banyak dari para orangtua yang sebenarnya tak terlalu memperhatikan pemasangan car seat bayi dengan benar. Bahkan, menurut pejabat di AS, sembilan dari 10 car seat bayi dipasang dengan cara yang tidak benar.

"Kuncinya bukan hanya Anda dapat duduk di kursi, itu baru setengah dari pertarungan," kata pejabat Fairfield Police, James Perez, dilansir wtnh. "Hal terpenting, tentu adalah Anda memasangnya dengan cara yang benar."

Lebih lanjut, Perez mengatakan bahwa keselamatan bayi dalam mobil akan sangat bergantung dari tindakan orangtuanya. Peluang bayi selamat tentu akan lebih besar, jika sang ibu benar-benar memasang car seat dengan benar.

Rem Motor Anda Keras, Ini Penyebabnya

Bahkan, saking pentingnya cara pemasangan car seat di dalam mobil ini, pihak kepolisian di Amerika Serikat menyediakan sebuah layanan bantuan untuk pemasangan yang benar dan tepat.

Nah, pelajaran berharga ini tentu pantas diperhatikan para orangtua yang kerap membawa buah hatinya bepergian dengan mobil. Keselamatan si mungil tentu juga bergantung dari keseriusan dan kewaspadaan orangtua. (asp)

Baca juga:

V-Belt Motor Matik Putus Sebenarnya Bisa Diantisipasi

Motor Injeksi Mati Mendadak di Tengah Jalan, Ini Penyebabnya

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya