4 Tips Sederhana Rawat Motor Matic Agar Tetap 'Joss'

Pengendara motor matik.
Sumber :
  • www.matickita.com
VIVA.co.id
Tips Bedakan Oli Asli dan Oplosan
- Secara keseluruhan, perawatan motor matic tidak jauh berbeda dengan perawatan motor pada umumnya. Hanya saja, pada beberapa bagian, memang perlu perlakuan khusus, seperti V-Belt yang menjadi sistem perputaran roda.

Mengenal Rem ABS, Masalah dan Solusinya

Perawatan secara benar dan berkala pada motor matic, tidak hanya dapat berdampak pada performa motor yang makin ‘greng’, tetapi juga bisa memperpanjang umur motor matic Anda.
Tips Pedagang Ketahui Mobil Bekas Tabrakan


Berikut, empat tips perawatan sederhana untuk motor matic seperti disampaikan Ahin, mekanik Sumber Jaya Motor, di wilayah Kelapa Dua, Depok:


1. Lakukan servis secara rutin dua bulan sekali; seperti cek busi, buka filter udara, dan cek ketegangan V belt. Jangan lupa untuk mengecek tekanan angin ban, serta kondisi rem motor. Hal terpenting, lakukan pemanasan mesin motor sebelum dipakai. Jika hendak dipanaskan, lebih baik menggunakan starter engkol.


2. Pergantian oli mesin memiliki peranan penting untuk melumasi komponen-komponen mesin. Dianjurkan, pergantian oli dilakukan setiap 2.000 kilometer dan kelipatannya. Patut diingat, pakailah oli yang sesuai dengan motor matic yang dianjurkan pabrikan.


3. Jika motor yang Anda gunakan masih mengadopsi teknologi karburator, ada baiknya cek dan bersihkan karburator dua bulan sekali.


4. Klep juga wajib dibersihkan agar mesin dalam kondisi bagus. Pembersihan klep, sebaiknya dilakukan setiap 15 ribu km. Sebab, kotoran sering mengganjal di bagian ini. Apalagi, jika motor sering melewati jalanan yang berdebu. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya