Tiap Tahun, Puluhan 'Mobil Alien' Keluar dari Garasi Ini

Mobil modifikasi bertampang alien.
Sumber :
  • Barcroft media

VIVA.co.id - Bagi mereka yang sudah lama tinggal di kawasan Micco, Florida, Amerika Serikat, garasi milik The Car Factory hanyalah sebuah tempat biasa saja. Namun mereka yang baru saja pindah ke kawasan tersebut akan terheran-heran, bahkan mungkin sedikit ketakutan.

Hanya Pangeran Arab yang Bisa Miliki Mobil Konsep Ini

Penyebabnya adalah, setiap minggu selalu ada kendaraan aneh yang keluar dari garasi tersebut. Yang membuat kendaraan itu aneh adalah bentuknya yang tidak lazim, bahkan mirip seperti kendaraan yang biasa dipakai oleh mahluk luar angkasa atau alien.

Pemilik garasi tersebut adalah Michael Vetter, seorang pria berusia 42 tahun yang sudah berkeluarga dan memiliki satu anak. Dilansir dari Autoevolution, Jumat 19 Juni 2015, awal mula Michael memiliki ide membuat mobil-mobil berbentuk aneh adalah saat istrinya baru saja melahirkan putrinya.

Mobil Elvis Presley Ini Sempat Hilang 50 Tahun

"Kami sudah lama memiliki puluhan mobil sport yang hanya berisi dua kursi. Masalah mulai muncul saat saya hendak memasang kursi bayi. Setelah melakukan beberapa modifikasi bodi, hasilnya terlihat seperti mobil masa depan," ujar Michael.

Mobil-mobil yang dimodifikasi datang dari konsumen. Biasanya mereka bosan dengan mobil tersebut, dan sengaja dimasukkan ke bengkel Michael untuk dilakukan perombakan.

Holden Klasik, Kembali ke Ciri Khas Negeri Kanguru

Michael mengatakan bahwa ia bisa merombak semua merek dan tipe mobil, mulai dari Chevrolet, Porsche, Toyota, hingga Renault. Untuk biaya, biasanya tergantung dari tingkat kesulitan desain. Kisarannya adalah mulai dari US$75 ribu hingga US$250 ribu (Rp997 juta hingga Rp3,3 miliar).

Setiap tahun, setidaknya ada 68 mobil hasil modifikasi yang keluar dari garasi ini. Michael sendiri telah menjalankan usahanya sejak 15 tahun yang lalu. (ren)

bumper tanduk  pada mobil

Aksesori Mobil Ini Berbahaya Jika Digunakan di Dalam Kota

Saat tabrakan, kendaraan lain bisa rusak parah.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016