Ganti Knalpot, Yamaha R1 dengan Mudah Libas Ninja H2

Yamaha R1 dengan knalpot Termignoni
Sumber :
  • Autoevolution

VIVA.co.id - Seperti motor bermesin di bawah 250cc, persaingan di kelas mesin 1.000cc juga cukup sengit. Para pabrikan motor saling berlomba menghasilkan motor dengan tenaga yang paling besar, demi menjaga gengsi dan reputasi.

VIDEO: Duel Yamaha R1 Vs Porsche 918 Spyder, Siapa Menang?

Dilansir dari Autoevolution, Selasa, 7 Juli 2015, persaingan tahun ini di kelas 1.000cc adalah antara Kawasaki dengan Yamaha. Kawasaki lebih dulu meluncurkan Ninja H2 tahun lalu, dengan mesin berteknologi supercharger yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 200 daya kuda.

Tidak ingin kalah, Yamaha juga meluncurkan YZF-R1 edisi 2015, dimana beberapa komponen diganti dengan spesifikasi balap MotoGP, demi bisa menghasilkan tenaga yang mumpuni. Sama seperti H2, tenaga yang dihasilkan mesin R1 juga mencapai 200 daya kuda, namun tanpa bantuan supercharger.

Bermasalah, Yamaha R1 Bakal Ditarik

Baru-baru ini, sebuah produsen knalpot terkenal, Termignoni, meluncurkan produk terbaru mereka yang dikhususkan untuk R1. Tersedia dalam dua tipe, serat karbon dan titanium, knalpot ini dirancang dengan teknologi ala balap MotoGP, dimana Termignoni dipercaya oleh beberapa tim sebagai penyedia knalpot resmi mereka.

Uniknya lagi, knalpot R1 buatan Termignoni versi titanium tersedia dalam dua pilihan lagi, yakni biasa dan free flow. Pengertian free flow adalah tidak adanya komponen catalytic converter yang berfungsi mengubah gas buang menjadi zat yang tidak terlalu berbahaya.

Rayakan Kemenangan, Motor Jorge Lorenzo Terbakar

Tanpa adanya komponen tersebut, bobot knalpot otomatis jadi lebih ringan dan tenaga yang dihasilkan sedikit lebih besar. Menurut Termignoni, R1 akan mendapat tambahan tenaga sebesar empat daya kuda, sehingga totalnya menjadi 204 daya kuda.

Dengan tambahan ini, maka secara teori R1 akan dapat dengan mudah mengalahkan H2 di lintasan balap. Tentu saja hal ini akan dipengaruhi oleh kemampuan pengendaranya juga. Knalpot Termignoni R1 dijual dengan harga US$782, atau setara dengan Rp10,4 juta.

Yamaha R1

Apes, Yamaha Kembali Diminta Tarik Ratusan R1 dan R1M

Kali ini permasalahan ada pada sistem pelumasan.

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2015