Simpan Kokain di Airbag, Penyelundup Tewas Tabrakan

Tempat airbag digunakan untuk menyimpan kokain
Sumber :
  • Autoevolution
VIVA.co.id
Begini Jadinya Jika Ferrari Tabrak Sapi
- Airbag merupakan salah satu fitur keamanan yang disematkan pada mobil. Memiliki fungsi meredam benturan akibat kecelakaan, airbag merupakan fitur krusial bagi sebuah kendaraan roda empat.

Aksi Wali Kota Semarang Serap Aspirasi dengan Motor Trail

Namun, hal itu tidak berlaku terhadap dua penyelundup narkoba di Meksiko. Dilansir
Kecelakaan KM 21 Tol Cikampek Paling Mengerikan 2 Bulan Ini
Autoevolution , Senin 25 Oktober 2015, dua orang penyelundup narkoba meninggal dunia setelah mengganti airbag dengan kokain seberat 25 kg.


Kepolisian Federal Meksiko, mengatakan bila dua penyelundup memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi. Tak mampu mengendalikan laju kendaraan, dua orang tersebut mengalami kecelakaan di dekat kota San Fernando, Tamaulipas, Meksiko.


Kedua orang yang sebelumnya selamat, meninggal dunia di rumah sakit setempat. Setelah diselidiki lebih jauh, hanya terdapat satu air bag pada pengemudi yang mengembang saat terjadi kecelakaan, karena semua airbag pada mobil telah diganti untuk menyimpan kokain.


Meskipun tidak dijelaskan secara pasti penyebab kecelakaan, dipastikan dalam kecelakaan tersebut tidak terdapat korban jiwa lain, selain dua penyelundup narkoba tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya