Bocoran Mobil Murah Ketiga Datsun, Siap Pamer Bulan Ini

Headlamp mobil murah ketiga Datsun.
Sumber :
  • www.indianautosblog.com

VIVA.co.id - Datsun rupanya kian gencar memamerkan mobil konsep terbarunya, yang akan melakoni debutnya di ajang Tokyo Motor Show 2015. Sedianya, rilis resmi kepada publik akan dilakukan pada 28 Oktober 2015 mendatang.

Untuk menggoda publik, Datsun merilis teaser lampu depan yang mengisyaratkan, mobil konsep terbarunya akan ber-genre crossover kompak.

Jika melihat dari potongan teaser yang disampaikan Datsun, bisa jadi ini merupakan versi produksi dari Datsun I2, yakni versi adventure dari Datsun Go.

Nissan-Datsun Perluas Jaringan hingga Aceh

Tetapi, semua kemungkinan bisa saja salah. Bisa jadi, jika konsep terbaru yang dipamerkan Datsun merupakan mobil yang benar-benar baru. Demikian dilansir Indianautosblog, Senin 19 Oktober 2015.

Perusahaan sejauh ini memang mengonfirmasi, pihaknya tengah menyiapkan model produksi terbaru dengan kode I2. Mobil ini disebutkan akan didasarkan pada desain konsep Redi-Go, yakni mobil dengan kapasitas mesin 800cc yang juga sudah dipamerkan di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013 lalu.

Di India, mobil murah ketiga Datsun rencananya akan diluncurkan pada Maret 2016 mendatang. Sementara itu, debut perdananya akan dilakukan pada Februari mendatang di Auto Expo 2016. Bisa jadi yang diluncurkan berupa I2.

Dilaporkan, I2 versi produksi akan dibangun dengan material yang lebih ringan dan lebih sedikit komponen untuk menjaga biaya agar murah dijual.

Beberapa waktu lalu, Presiden Nissan India, Guillaume Sicard, mengungkapkan kepada kantor berita Reuters, Datsun I2 akan diposisikan di segmen ‘mobil hemat biaya’. Jika tak ada perubahan, peluncurannya akan berlangsung dalam waktu 18 bulan ke depan. (asp)

Mobil konsep Datsun GO-Cross.

Intip Penampakan Mobil Baru Datsun di GIIAS 2016

Datsun memboyong mobil konsep Go-Cross.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016