Penggila Avanza-Xenia 'Kepung' Cirebon

Komunitas AXIC Chapter Karate.
Sumber :
  • Dok AXIC chapter Karate.

VIVA.co.id - Banyak cara yang dilakukan untuk merayakan hari ulang tahun satu komunitas. Salah satunya melakukan touring ke luar kota, yang biasa dipilih oleh komunitas otomotif.

Pada Sabtu-Minggu pekan lalu (24-25 September 2015), AvanzaXenia Indonesia Club (AXIC) Chapter Karate yang mempunyai wilayah di Karawaci, Tiga Raksa, Tangerang, dan sekitarnya melakukan touring ke Kuningan dan Cirebon, Jawa Barat.

Pecinta Mega Pro Tumpah Ruah di Jakarta

Salah satu agenda touring adalah syukuran HUT ke-11 Chapter Karate yang jatuh pada awal Oktober. Peserta touring kali ini sebanyak 15 ID dan sekira 40 orang.

Touring merupakan kegiatan yang selalu ditunggu para anggota Chapter Karate setiap tahun. Selain mengunjungi obyek wisata dan kuliner lokal, tujuan ke Kuningan dan Cirebon ini juga untuk mengajak rekan-rekan Karate yang belum menjajal jalan tol baru Cipali,” kata Steven Suhaili, PIC Chapter Karate, dalam keterangan resminya, Jumat 23 Oktober 2015.

Touring dimulai dengan berkumpul di rest area kilometer 14, tol Jakarta-Tangerang, sekira usai subuh. Sempat istirahat untuk sarapan di rest area KM 57 tol Cikampek, rombongan kembali berangkat menuju Kuningan, Jawa Barat, via tol Cipali.

Tujuan pertama, rombongan mengunjungi obyek wisata Curug Sidomba di Kuningan, Jawa Barat. Usai beristirahat, rombongan melanjutkan perjalanan ke daerah Cipanas untuk makan siang.

Selepas Cipanas, Kuningan, tujuan selanjutnya adalah wisata batik di Cirebon. Pilihan jatuh ke toko batik Trusmi yang menyediakan aneka produk batik terlengkap di Kota Cirebon.

Setelah istirahat sejenak dan makan malam nasi jamblang khas Cirebon, acara dilanjutkan dengan games. Acara semakin menarik, setelah para anggota melakukan aksi tukar kado.

Tukar kado diketahui merupakan tradisi dalam acara touring Karate. Sejak awal peserta touring diwajibkan membeli kado dengan nominal tak lebih dari Rp50 ribu dan bukan berupa makanan atau minuman.

Keesokan harinya, rombongan kembali ke Tangerang. Acara kemudian ditutup dengan makan siang bersama di Sate Meranggi, Purwakarta. (asp)

Avanza keluaran 2012

Avanza-Xenia Keluaran 2012 Paling Banyak Diburu, Kenapa?

Meski banyak mobil dengan harga sama, pembeli memilih itu.

img_title
VIVA.co.id
4 Agustus 2016