Menjajal Kemampuan Kijang Innova Bahan Bakar Bensin

Toyota Kijang Innova
Sumber :
  • Herdi/VIVA.co.id

VIVA.co.id - All New Kijang Innova memang belum genap sebulan resmi diluncurkan di Indonesia. Namun nyatanya, pada November 2015 saja penjualan secara wholesale (pabrik ke diler) telah tembus 2.641 unit.

Beberapa waktu lalu, VIVA.co.id telah mengulas bagaimana rasanya menjadi penumpang All New Kijang Innova pada varian tertinggi yaitu tipe diesel Q 2.0 AT.

V-Belt Motor Matik Putus Sebenarnya Bisa Diantisipasi

Tapi kini akan membahas bagaimana performa All New Kijang Innova namun bukan tipe diesel Q 2.0 AT, melainkan tipe bensin V 2.0 bensin AT. Untuk tempat pengetesan tetap sama, yaitu di Pulau Dewata, Bali.

Bukan tanpa alasan, saat pengetesan ini tipe V 2.0 bensin AT menjadi pilihan. Pasalnya, pada dasarnya konsumen Indonesia memang masih sangat  familiar dengan mesin bensin.

Demikian juga dengan transmisi matik, yang memang paling sering digandrungi konsumen di Tanah Air, karena kondisi macet. Dan yang pasti tipe V masih relatif lebih murah dibandingkan tipe Q, yaitu Rp325,6 juta sampai Rp377,3 juta.

Langsung ke pokok pembahasan, saat berada di belakang lingkar kemudi, kesan pertama memang tak terlalu jauh berbeda dengan model lawas. Hanya saja instrumen panel yang berada di depan serta desain interior mobil ini lebih terlihat mewah.

Fitur-fitur yang disematkanpun memang cukup bervariasi antara lain Toyota Move, Miracast, Air gesture, Web browser, Bluetooth, Smartphone Connectivity, Voice Command dan Digital Living Networking.

Saat pertama kali membejek pedal gas, kesan pertama memang terasa bahwa tarikan cukup lama karena butuh beberapa detik agar mobil merespon agar melaju sesuai keinginan. Namun hal itu bukan menjadi masalah. Pasalnya setelah beberapa detik mobil mampu melesat dan bandel.

Kontur jalan yang dilalui kala pengetesan memang berliku, menantang karena tanjakan dan turunan, serta banyaknya kelokan. Namun lagi-lagi mobil keluarga ini rupanya cukup mumpuni. Bahkan, meski tampilan lebih besar dan panjang, hal itu tak mengurangi perfoma.

Rahasia kenyamanan dan performa dari All New Kijang Innova ternyata terletak di dapur pacu. Ya, mobil ini mengusung mesin baru, yakni mesin bensin 1TR-FE, 4 silinder segaris 16 katup, berkapasitas 2.0L, berteknologi Dual VVT-I yang mampu memuntahkan tenaga hingga 137 Hp dan torsi 18,7 kgm. Lain halnya dengan model terdahulu yang tenaga dan torsinya sedikit lebih kecil.

Ketika, melakukan beberapa manuver di tikungan dan kelokan, handling sangat ringan dan nyaman, ini karena didukung Electronic Power Steering sehingga lebih stabil saat dikendarai.

Sedangkan kenyaman saat melewati jalur bergelombang ini dibantu dengan penggunaan sistem suspensi Double Wishbone dengan pegas koil dan stabilizer dan suspensi belakang, disematkan 4 Link dengan pegas koil dan Lateral Rod.

Untuk sistem pengereman menggunakan cakram berventilasi untuk rem depan, serta rem tromol untuk bagian belakang. Semua Kijang Innova terbaru juga telah dilengkapi teknologi ABS atau LSPV. (ren)

Bengkel sepeda motor. Foto ilustrasi

Rem Motor Anda Keras, Ini Penyebabnya

Sangat berpengaruh terhadap kenyamanan berkendara.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016