Ini Merek Mobil Terlaris di Dunia

VW Polo di IIMS 2016
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dian Tami

VIVA.co.id – Apa yang dilakukan Volkswagen (VW) memang tidak bisa dimaafkan. Tahun lalu, mereka ketahuan memanipulasi beberapa mobil diesel agar menghasilkan emisi gas buang lebih rendah dari yang seharusnya.

Penjualan Mobil di Indonesia Tembus Setengah Juta Unit

Hal ini dilakukan pabrikan mobil asal Jerman tersebut guna memenuhi standar emisi yang berlaku di Amerika Serikat. Saat ketahuan, VW diharuskan membeli kembali ratusan ribu mobil yang sudah jatuh ke tangan konsumen.

Namun, seperti dilansir dari leftlanenews, Rabu 27 April 2016, apa yang tengah melanda VW tidak membuat merek tersebut dijauhi konsumen.

Penjualan Mobil di Indonesia Bulan Kemarin Cetak Rekor Baru

Meski penjualan di Amerika Serikat menurun, namun respons konsumen di China dan Eropa sangat baik. Alhasil, pada triwulan pertama 2016, VW berhasil menggeser Toyota dari posisi puncak penjualan mobil terbanyak di dunia.

Pada Januari-Maret 2016, total jumlah mobil VW yang terjual mencapai 2,5 juta unit. Angka ini naik 0,8 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

Daftar Merek Mobil Terlaris di Indonesia per Juli 2020

Sementara itu, jualan Toyota turun 2,3 persen pada triwulan pertama 2016, dibanding periode yang sama 2015. Pabrikan asal Jepang tersebut hanya berhasil membukukan penjualan mobil sebanyak 2,46 juta unit.

Penyebab Toyota turun ke urutan kedua adalah terganggunya pasokan dari pabrik mereka. Awal 2016 lalu, pabrik penyedia lembaran besi Toyota meledak, sehingga produksi terganggu.

Dan baru-baru ini, Jepang dilanda gempa bumi, yang membuat beberapa pabrikan otomotif, termasuk Toyota, harus menutup sementara pabrik mereka.

Saat ini, 40 persen produksi mobil Toyota dilakukan di Jepang, sementara sisanya di negara-negara lain, termasuk Indonesia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya