Yamaha Siap Luncurkan R6 Terbaru Tahun Ini?

Rendering Yamaha R6 terbaru.
Sumber :
  • Young Machine

VIVA.co.id – Yamaha Motor Corporation Jepang dikabarkan tengah merencanakan menghadirkan produk supersport penyegaran dari R6. Seperti yang ditulis majalah otomotif kenamaan Jepang, Young Machine, Yamaha akan merilis R6 edisi anyar tahun ini.

Yamaha Bakal Suntik Mati Salah Satu Motor Gede Andalannya

Dilansir Autoevolution, Rabu, 25 Mei 2016, Young Machine bahkan telah merilis wujud rekaan digital (rendering) dari R6 terbaru. Tetapi, rendering sejauh ini dinilai banyak pihak masih jauh dari asa. Sebab, sosoknya terlihat tak jauh berbeda dengan R6 edisi sebelumnya.

Tak mungkin jika Yamaha akan akan memiliki dua model R6 dengan tampilan sama, tentu bakal membosankan. Berbagai pihak tentu mengharapkan R6 edisi anyar ini akan tampil lebih gress dengan sejumlah penyegaran.

Yamaha Jawab Teka-teki Kemunculan R6 Anyar

Tidak ada informasi secuil pun pada sektor dapur pacu. Tapi diduga, R6 akan tiba dengan dosis yang lebih baik, termasuk bicara soal perangkat elektronik, seperti kontrol multi-level traksi, ABS, serta suspensi optional semi-active.

Sejauh ini, banyak pihak menyebut jika keluarga Iwata alias Yamaha Motor Corporation Jepang lebih senang mengembangkan sepeda motor 600cc ketimbang ‘kuda besi’ dengan kapasitas lebih besar. Hal itulah yang dianggap tepat bagi Yamaha untuk kembali memperkenalkan R6 edisi terbaru yang telah lama tak kena sapuan 'make up'.

Motor Yamaha Palsu dari China, Namanya Yayama
Yamaha R6 Race 2022

Yamaha Rilis R6 Terbaru, Sayang Cuma Bisa Dipakai di Sirkuit

Yamaha R6 Race dan R6 GYTR resmi diluncurkan untuk pasar Eropa dan hanya bisa dipakai untuk balapan di sirkuit saja.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2021