Dua Keuntungan Beli Mobil Bekas Jelang Lebaran

Bursa mobil bekas di WTC Mangga Dua, Jakarta Utara.
Sumber :
  • Yasin Fadilah/VIVAcoid

VIVA.co.id – Momen lebaran banyak dimanfaatkan sebagian orang untuk pulang ke kampung halaman masing-masing. Dan tidak sedikit dari mereka yang rela membeli mobil untuk digunakan sebagai sarana transportasinya.

Membandingkan Harga CR-V, Fortuner dan Pajero Sport Bekas

Tidak hanya mobil keluaran terbaru saja, banyak juga masyarakat yang membeli mobil bekas. Selain dana yang dikeluarkan tidak sebesar membeli mobil baru, unit mobil bisa langsung mereka dapatkan, tidak perlu menunggu lama.

Namun, menjelang lebaran seperti sekarang, kebanyakan masyarakat memilih mobil yang enak dan nyaman dipakai untuk keluarga. Lantas, apakah mobil favorit menjelang lebaran dan berapa kisaran harganya?

Terkuak, Taktik Culas Pedagang Mobil Bekas Jual Xpander

Menurut Sunanta, penggawa Dave Car di bursa mobil bekas WTC Mangga Dua, Jakarta Utara, kebanyakan masyarakat saat ini mengincar mobil bekas yang umurnya tidak terlalu tua.

"Biasanya, mobil kelas keluarga yang laris manis menjelang lebaran. Tapi, kita jual tergantung stok yang ada. Tipenya yang paling banyak diburu itu Toyota Avanza dan Kijang Innova," Kata Sunanta, Kamis 2 Juni 2016

Mobil Keluarga Rp150 Jutaan Jadi Incaran Jelang Lebaran

Untuk masalah harga, Sunanta menjual mobil dengan harga yang bervariasi, sesuai tahun dan kondisinya.

"Harga tergantung tahun dan kondisi. Misalkan, Toyota Avanza tahun 2010 ada di kisaran Rp115 juta. Untuk Toyota Innova, ditawarkan dengan harga Rp165 juta," jelasnya.

Namun, Sunanta mengatakan, tidak selalu mobil Toyota yang jadi incaran konsumen. Banyak juga orang mencari mobil keluarga merek lain, seperti Honda, Daihatsu dan Suzuki.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya