'Adik' Xenia Ini Dijual Tak Sampai Rp100 Juta?

Daihatsu Ufca di IIMS 2013
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – Daihatsu dan Toyota siap meluncurkan mobil murah ramah lingkungan atau Low Cost Green Car (LCGC) dengan formasi tempat duduk tujuh penumpang. Sigra dan Calya, nama mobil kembar tersebut bakal menggoyang keberadaan LCGC tujuh penumpang besutan Datsun, yakni Go+ Panca yang sudah lebih dahulu meluncur.

Harga Mobil Baru Toyota per Mei 2020, Calya Naik Rp1 Juta

Lantas apakah Sigra dan Calya juga memiliki harga terjangkau, mengingat kedua mobil ini tergolong LCGC?

Menurut  seorang sumber internal Daihatsu yang tak ingin disebutkan namanya, untuk menentukan harga mobil LCGC tujuh penumpang, pastinya harus sesuai dengan ketetapan peraturan pemerintah di mana, harga tentunya wajib terjangkau.

Daftar Mobil Terlaris Daihatsu, Terios Bagaimana?

“Saat ini semua mobil tidak ada yang pakai basis baru. Dan kalau pakai material banyak dari Ayla, harganya mungkin bisa (di bawah Rp100 juta),” kata sumber tersebut, Rabu malam, 8 Juni 2016.

Untuk menentukan harga LCGC Daihatsu, lanjut dia, harus tetap mengikuti peraturan dan juga nilai inflasi. Selain itu untuk patokan harga, biasanya tetap mengikuti ketentuan dari Bank Indonesia.

Penjualan Mobil LCGC Terfavorit Ini Merosot

Diketahui berdasarkan data online di Dinas Pelayanan Pajak Pemerintah Provinsi DKI Jakarta nilai jual kendaraan bermotor (NJKB) untuk Sigra tipe terendah mencapai Rp79 juta. Namun demikian, angka ini masih harus ditambahkan dengan biaya pendaftaran kendaraan, balik nama dari perusahaan ke konsumen, biaya penerbitan surat tanda nomor kendaraan (STNK) beserta plat nomor dan sumbangan wajib dana kecelakaan lalu lintas jalan (SWDKLLJ).

Selain itu, masih ada biaya yang dikenakan produsen untuk hal-hal tertentu, seperti promosi dan lain sebagainya. Dan biaya ini tentu berbeda antara satu tipe kendaraan dengan tipe lainnya.

Sekadar ilustrasi, NJKB GO+ tipe terendah (D) diketahui sebesar Rp74 juta, lebih rendah Rp5 juta dibanding Sigra. Namun saat ini, GO+ tipe D dijual dengan harga Rp94,6 juta on-the-road Jakarta. Artinya, ada selisih Rp20,6 juta antara harga jual dengan NJKB.

Jika dengan angka Rp79 juta diterapkan pada Sigra, maka harga jualnya menjadi Rp99,6 juta. Namun harus diingat, bahwa angka ini bisa saja lebih tinggi atau rendah, tergantung dari berapa besar biaya yang dikenakan Daihatsu untuk keperluan promosi dan lain sebagainya.

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya