Jelang Peluncuran, Honda Terus Uji WR-V

Rendering Honda WR-V.
Sumber :
  • Quatro Rodas

VIVA.co.id – Kabar terbaru datang dari mobil anyar Honda WR-V. Sebuah dokumen ekspor dari Zauba mengungkapkan jika Honda Jepang kini tengah melakukan uji coba mobil tersebut sebelum lakon debutnya dilakukan.

HR-V Baru Siap Hadir! Gimana Nasib SUV RS Calon Pesaing Raize

Dari dokumen yang beredar, Honda India disebutkan telah melakukan ekspor WR-V purwarupa ke Jepang untuk dilakukan pengujian. WR-V di kalangan internal Honda disebut dengan mobil berkode "2FM". Mobil itu mengusung genre crossover yang dibangun dari platform Honda Jazz. Demikian dilansir Indianautosblog, Selasa, 14 Juni 2016.

Sejauh ini, tidak banyak rincian atau deskripsi mobil prototipe yang diekspor dari India ke Jepang itu. Deskripsi hanya menyebut soal mesin, yang muncul menjadi 1.5L (1498 cc) i-DTEC Unit turbodiesel. Mesin ini menghasilkan tenaga 100 PS dan torsi 200 Newton meter. Mesin kemudian disandingkan dengan transmisi manual enam-percepatan dan pilihan transmisi matik.

Harga Terbaru Honda Brio Usai Kena Diskon PPnBM di 2022

Laporan menyebutkan, Honda WR-V dalam waktu dekat juga akan diperkenalkan di Brasil, di mana sejumlah pengujian di negeri Samba itu juga sudah dilakukan dan sempat terbidik mata lensa beberapa kali. Jika mengacu pada gambar rekaan digital (rendering) yang marak bertebaran di jagad maya, WR-V akan datang dengan gaya eksterior yang berbeda dengan Jazz.

Mobil ini akan dilengkapi dengan cladding hitam plastik di sekujur bawah bodi, menguatkan kesan crossover yang diusung mobil tersebut.

Honda Tegaskan Masih Jual Mobilio, Cuma Buat Taksi?

http://media.viva.co.id/thumbs2/2016/03/14/370813_rendering-honda-wr-v-_663_382.jpg

Selain itu, WR-V juga akan datang dengan roof rack, skid plate serta ban yang sedikit lebih besar.

http://media.viva.co.id/thumbs2/2016/03/14/370815_rendering-honda-wr-v-_663_382.jpg

Dari literasi yang telah disampaikan banyak media, Honda WR-V sedianya akan membuat debut perdananya pada November mendatang di ajang Sao Paulo Auto Show 2016, Brasil. Di 2017, mobil itu juga akan menyapa India. Namun sejauh ini, belum ada laporan yang menyatakan apakah WR-V juga akan dibawa ke Indonesia. Kita tunggu laporan selanjutnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya