Bahaya Sembarang Ganti Ban Berukuran Besar

Ilustrasi pelek dan ban mobil.
Sumber :
  • Webcartop

VIVA.co.id – Pada sebuah kendaraan, ban merupakan salah satu komponen yang berperan sangat vital. Dapat dibayangkan bagaimana jadinya jika salah satu ban mengalami masalah, yang bukan hanya berdampak tidak nyaman, melainkan juga dapat membahayakan nyawa saat berkendara.

Viral Bengkel di Puncak Bogor Getok Harga Ganti Ban Mobil Rp200 Ribu, Polisi Turun Tangan

Pada banyak kasus, konsumen seringkali merasa bingung ketika memilih ban yang tepat untuk kendaraan mereka, terutama ban mobil.

Apalagi bagi kalangan hawa, mengingat wanita memiliki perilaku dan kebiasaan berbeda dengan pria saat mengemudi. Karenanya, risiko keamanan berkendara bagi wanita menjadi lebih besar.

Cek 7 Komponen Ini Setelah Mobil Dipaksa Kerja Keras saat Mudik Lebaran

Menurut Training Director Indonesia Road Safety Agent (IRSA), Poedyo Santosa, biasanya saat mengemudi respons wanita agak lambat. Dikhawatirkan saat turun hujan apabila tidak menggunakan ban berkualitas baik maka lebih mudah terjadi selip pada roda.

"Atau pengereman mendadak otomatis jarak pengeremannya jauh, yang harusnya tidak nabrak jadi nabrak, yang harusnya bisa dikendalikan jadi tidak bisa dikendalikan," kata Poedyo saat berbincang dengan VIVA.co.id, Senin, 22 Agustus 2016.

Waspada, Ini Tanda-tanda Ban Mobil Mau Pecah!

Menurutnya, peran ban pada sebuah kendaraan cukup besar dalam menjamin keamanan, selain kantung udara dan sabuk pengaman. "Jadi ada airbag, seatbelt, kalau bannya gundul bagaimana, percuma kan. Jadi yang utama ban kan," ujarnya.

Dia juga mengakui, bahwa rata-rata konsumen tidak mengerti kualitas jenis ban dan peruntukannya. Misal menggunakan ban jenis off-road yang berukuran besar. Padahal, ban jenis itu justru sangat licin dan membuat roda mudah selip jika digunakan dalam kondisi hujan.

"Jadi tidak bisa digunakan di jalan raya. Sesuai peruntukkan, kalau dia sering ke jalan non aspal ke aspal pakainya jangan pakai tipe MT, harus AT. Tapi kalau dipakai ke sedan dan jalan sebagainya ya pakainya yang hight ring," ungkap dia.

Demi keamanan, disarankan pengendara tidak mengganti sembarangan ban mobil dan ukuran ring roda yang sudah diterapkan dari pabrikan. Terutama bagi kendaraan yang memang hanya diperuntukkan pada penggunaan normal harian.

"Masing-masing kendaraan punya ring sendiri. Cuma semakin besar ukuran dimeternya, kenyamanannya akan semakin berkurang karena ketebalan juga berkurang," kata dia.

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya