Sempat Disalip CB150R Beberapa Kali, V-Ixion Kembali Teratas

V-Ixion dan CB150R.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Produk terlaris sepeda motor sport di Tanah Air hingga kini masih dipegang Yamaha V-Ixion. Motor sport 150cc itu berada di posisi teratas setelah angka penjualannya terus moncer hingga jauh meninggalkan kompetitor.

Pengakuan Honda soal Motor Baru di Indonesia

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), sepanjang Agustus 2016, New V-Ixion Advance membukukan penjualan sebanyak 11.591 unit. Sementara kompetitor yang kerap disandingkan menjadi rivalnya, All New Honda CB150R StreetFire, pada bulan yang sama hanya terjual sebanyak 7.082 unit.

Sementara data yang disampaikan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyebutkan, penjualan V-Ixion sejauh ini memang tergolong stabil. Meski sempat beberapa kali disalip CB150R dari sisi penjualan, motor dengan rangka delta box ini sepanjang Januari hingga Agustus 2016 menyentuh angka 107.737 unit. Sedangkan CB150R Streetfire sepanjang tahun tercatat membukukan penjualan 94.915 unit.

Cek Performa dan Konsumsi BBM All New Honda CB150R

"Sekalipun mendapat tantangan dari produk kompetitor lainnya, sampai saat ini V-Ixion tetap menjadi raja motor sport,” ujar Asisstant General Manager (GM) Marketing PT YIMM, Mohammad Masykur, menanggapi posisi penjualan V-Ixion, Kamis, 15 September 2016.

Sekadar diketahui, pada Agustus 2016, New V-ixion Advance mendapat penyegaran baru melalui kelir anyar. Hal ini memungkinkan sedikit banyak membantu pengatrolan penjualan V-Ixion sebulan terakhir.

Usai Hadirkan CBR150R, Honda Bicara soal CB150R Streetfire
Motor bekas jenis sport.

Dua Motor Bekas Ini Harganya Jatuh Banget

Pedagang motor bekas mengatakan, bahwa ada dua model yang susah untuk dijual lantaran sepi peminatnya.

img_title
VIVA.co.id
27 Februari 2022