Beda Custom dengan Modifikasi, Wajib Tahu

Modifikasi unik
Sumber :
  • bikeexif

VIVA.co.id – Masih banyak yang beranggapan modifikasi dan custom itu sama. Padahal, keduanya memiliki arti yang berbeda, karena prinsip modifikasi itu hanya mengubah motor standar dengan menggunakan aksesoris aftermarket.

Motor Kustom Terbaik di Kustomfest 2023 Korbankan Tas Mewah Louis Vuitton

Sedangkan custom itu membuat karya dari nol hingga menjadi sesuatu sesuai dengan konsep awal. Semisal, membuat sasis, pelek, jok, dan sebagainya yang dilakukan dengan hand mate atas ide sang builder.

Bingky, penggawa Bikerstation mengatakan, builder itu sanggup mengubah motor, itu yang dikatakan custom. Kalau modifikasi itu hanya memasang barang aftermarket bolt on tanpa perlu mengubah jati diri motor tersebut.

Kebangkitan Budaya Kustom Otomotif Usai Pandemi Hadir di Garage Life

"Motor custom itu mengalami ubahan total dari sektor apapun, dan ubahan itu dibuat sendiri bukan hanya sekadar memasang barang aftermarket," ujarnya saat ditemui VIVA.co.id di Palmerah, Jakarta.

Ariawan, juragan Baru Motor Sport (BMS) mengatakan, modifikasi sama custom itu mempunyai arti berbeda. Modifikasi itu hanya menempelkan aksesoris yang sudah jadi atau plug and play.

Ini Modifikasi Motor yang Bisa Bikin Pemiliknya Rugi

"Custom dibuat dari nol dan itu hasil karya sendiri yang akan membanggakan diri sendiri. Karena setiap builder itu mempunyai ciri khas masing-masing, tentu hasil custom setiap bengkel pasti berbeda," katanya.

Ia mengatakan, karena beberapa builder mempunyai ciri khas masing-masing. Kata dia, seperti Teja dari Imajineering custom yang gaya modifikasinya bagger atau monster.

Selain itu, ada Bingky dari Bikerstation gayanya bicycle. "Jadi memang setiap motor custom juga mempunyai ciri khas, kalau saya lebih out of the box dengan model semi sport," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya