Modifikasi Ekstrem, Motor Usung Gaya Candi Borobudur

Modifikasi Yamaha XS650
Sumber :
  • viva.co.id/Jeffry Sudibyo

VIVA.co.id – Yamaha XS650 dilahirkan pada 1968 silam oleh Yamaha Motor Corporation, dan sempat menjadi motor fenomenal. Sebab, mesin 650cc ini sempat mengantarkan sang juara Kenny Roberts di AMA profesional Dirt Track Racing.

Motor Kustom Terbaik di Kustomfest 2023 Korbankan Tas Mewah Louis Vuitton

Selain itu, mesin yang mengadopsi dua piston paralel, serta gearbox dan crankcase yang dibuat horizontal diklaim sebagai mesin tercanggih di kelas motor cruiser Jepang pada tahun 60-an.

Maka dari itu, Ariawan, penggawa Baru Motor Sport (BMS) sangat tertarik untuk custom cruiser ini dengan mengaplikasikan bahan lokal yang dikerjakan dengan tangan, atau hand made.

Kebangkitan Budaya Kustom Otomotif Usai Pandemi Hadir di Garage Life

Kata dia, motor ini punya sejarah panjang. "Kita dapat mesinnya dari loak, kondisinya sangat memprihatinkan hancur berantakan enggak jelas, piston dicabut juga enggak bisa," ujarnya kepada VIVA.co.id.

Ini Modifikasi Motor yang Bisa Bikin Pemiliknya Rugi

Awal cruiser ini dibangun 2015 lalu, dengan konsep bodtreker yang diberi nama 'Si Kucel'. "2016, bingung nih motor mau diapain. Kita punya ide, ketika habis pulang dari Borobudur dari stupa-stupa di sana," katanya.

Sejak plesiran dari Yogyakarta itulah, ia pun menerapkan stupa candi di atas motor dengan konsep khas Jawa. Katanya, konsep custom ini mempunyai nilai etnik sangat tinggi dan tetap menjaga estetikanya.

Menurutnya, tehnik pengukiran dan proses custom sangat rumit, sehingga memakan waktu delapan bulan. "Orang biasanya yang aplikasikan pengukiran di body, atau tangki menggunakan bahan pelat galpanis, dan alumunium," katanya.

Sambung dia, ia menggunakan bahan full kuningan di tangki, dan bodi. "Kuningan untuk dibuat tekstur susah, setengah mati susahnya pengerjaan. Ini kita menggandeng pengerajin kuningan mas Mita untuk pengukiran dan pembentukannya," ujarnya.

Selain itu, hal unik lainnya terlihat pada handgrip dan full step. Penggagas Custom Concept Industries ini mengadopsi kayu Daru, yang telah dibubut dan dihaluskan kembali. Menurutnya, ini juga menjaga nilai estetika.

Pada sektor kaki-kaki, ia mengadopsi pelek berdimensi kurus. "Sengaja, kita menggunakan pelek ring 21 depan belakang biar unik. Kita bikin disk agak sedikit repot, karena seukuran pelek yang menggunakan tehnik laser cutting," ujarnya.

Ia mengatakan, semua part yang digunakan tidak ada brand semuanya hand made. "Yang orinisil hanya mesin saja semuanya custom lokal dengan pengerjaan tangan. Untuk pengerjaan kopling kita hilangkan jadi posisi kopling kaya mobil," katanya.

Data modifikasi
Pelek depan: Ring 21
Bodi: Custom kuningan
Tangki: Custom kuningan
Spakbor: Custom kuningan
Ban depan/belakang: Firestone Ribbed 120/21
Gear: Custom
Fullstep: Custom
Sasis: Custom
Kaliper depan/belakang: Singel piston
Setang: Custom
Jok: Custom kulit
Sokbreaker depan: Custom

(asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya