Motor Apa yang Disiapkan Kawasaki Indonesia Bulan Depan?

Teaser motor baru Kawasaki di Indonesia.
Sumber :
  • Kawasaki

VIVA.co.id – PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) menyatakan bakal merilis produk baru awal bulan depan. Pabrikan 'geng hijau' asal Jepang tersebut sedianya akan memanfaatkan momentum Indonesia Motorcycle Show (IMoS) 2016, sebagai lakon debut motor terbarunya.

Moge Termurah Triumph Siap Jegal Honda dan Kawasaki di Indonesia

Dari undangan yang disampaikan Kawasaki ke redaksi, rilis dilakukan pada Rabu sore, 2 November 2016, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan. Lantas, motor apa gerangan?

Sejauh ini, Kawasaki memang tengah dikabarkan tengah menyiapkan sejumlah produk anyar di Indonesia. Salah satunya, Versys 250. Motor tersebut bergenre sport adventure, dan versi murah dari Versys 650. Uji tipe sendiri sudah dilakukan.

Motor Gagah Terbaru Resmi Mengaspal di Indonesia

Namun demikian, ada dua produk lainnya yang juga santer belakangan tengah dipersiapkan Kawasaki di Tanah Air, yakni Ninja 250 FI 2017 serta sport fairing 650cc Kawasaki atau yang lebih dikenal dengan ER6F.

Deputy Head Sales & Promotion PT KMI, Michael C Tanadhi hanya memastikan jika pihaknya tengah bersiap merilis produk anyar. "Tentu kami akan hadirkan juga produk baru di sana (IMoS), untuk lebih jelasnya sabar saja," ujar dia.

Ada yang Baru dari Kawasaki ZX-25R, Ini Bocorannya
Kawasaki ZX-4R

Siap-Siap Kawasaki Sedang Menyiapkan Pakai Mesin 4 Silinder Baru

Kawasaki sepertinya percaya diri dengan mesin 4 silinder, makanya pabrikan yang identik dengan warna hijau tersebut, ingin mengembangkan mesin 4 silinder.

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2022