Mitsubishi Segera Luncurkan Strada Triton Kabin Tunggal

Mitsubishi Triton.
Sumber :
  • FOTO: VIVA.co.id/Herdi Muhardi

VIVA.co.id – Pasar mobil di segmen komersial tahun ini digadang-gadang bakal tumbuh seiring kenaikan geliat bisnis komoditas seperti minyak kelapa sawit dan tambang. PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors selaku distributor Mitsubishi di Indonesia langsung membuat strategi. Dalam waktu dekat, mereka mengaku akan meluncurkan kembali Strada Triton 4x2 dengan model satu kabin.

Mitsubishi Minicab MiEV Diuji Coba 4 Perusahaan Indonesia

Menurut Head of Sales & Marketing KTB, Imam Choeru Yahya, pihaknya selama ini hanya memiliki Triton 4x4. Sebab sejak beberapa tahun lalu Triton 4x2 sudah tidak lagi dipasarkan.

"Ternyata segmen kendaraan niaga ringan sedang bergerak, konsumen banyak yang menanyakan Triton 4x2 single cabin. Jadi kami luncurkan kembali model itu," kata Imam, di Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Mobil China Ini Siap Mengaspal di RI, Pesaing Triton dan Hilux

Rencananya Triton 4x2 itu akan diperkenalkan dalam pameran Indonesia International Motor Show 2017, April mendatang. Namun dia enggan mengungkapkan mengenai fitur dan harga jual kendaraan tersebut. "Modelnya nanti memang tidak besar, tapi nanti ada spesifikasi yang high rider, dengan ground clearance lebih tinggi," ujarnya menambahkan.

KTB, lanjut dia, berharap Triton 4x2 bisa menyaingi Toyota Hilux yang merajai segmen 4x2. Mengingat industri tambang mulai bangkit, apalagi Triton merupakan salah satu mobil komersial andalan yang digunakan untuk keperluan perdagangan atau niaga. "Tahun ini ada pertumbuhan positif di sektor perkebunan dan pertambangan. Ada kesempatan bagus buat Triton memperluas pasar dengan kondisi yang positif," katanya.

Spesifikasi Mitsubishi Eclipse Cross yang Setop Dijual di Indonesia

Sekadar diketahui, saat ini Triton hanya tersedia model 4x4, dibanderol dengan harga Rp303 juta untuk model satu kabin dan Rp433 juta untuk model dua kabin.

Mitsubishi Pajero Sport di Jakarta Auto Week 2022.

Siap-siap Dapat Kejutan saat Beli Mobil Mitsubishi

Mitsubishi tebar promo selama gelaran Jakarta Auto Week 2022, baik untuk Xpander maupun Pajero Sport.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022