Apa Mobil Baru Nissan yang Meluncur di IIMS 2017?

Logo Nissan.
Sumber :
  • Reuters/Kim Hong-Ji

VIVA.co.id – Nissan menyatakan kesiapannya untuk hadir dalam ajang pameran otomotif Indonesia International Motor Show, yang akan dihelat 27 April hingga 7 Mei 2017 mendatang, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Namun, bukan pihak agen tunggal pemegang merek, karena hanya akan diwakili diler.

Bakal Ada Lagi Nih Mobil Baru Nissan, Modelnya Double Cabin

President Director Nissan Motor Indonesia Antonio Zara menegaskan, pihaknya tidak akan memboyong model baru di IIMS 2017. "Kami tidak ada model baru di ajang IIMS yang akan diselenggarakan April nanti. Meski demikian, kami akan bekerjasama dengan diler untuk tetap bisa berpartisipasi di IIMS," ujarnya.

Diler-diler penjual mobil Nissan, lanjut pria yang akrab disapa Toti tersebut, beberapa di antaranya sudah menunjukkan minatnya untuk tampil di IIMS. "Saya dengar beberapa diler menunjukkan ketertarikannya untuk tampil di IIMS. Tapi bagi kami, tetap kami tidak akan menghadirkan atau memperkenalkan model baru. Jadi kami akan mengutus diler yang memiliki ketertarikan dengan IIMS," kata dia.

Mengenal Lebih Dekat Mobil Nissan Magnite yang Dijual di RI

Meski hanya diwakili diler, NMI akan tetap memberi dukungan kepada diler yang hendak berpartisipasi. "Meski ini belum final, namun NMI akan men-support diler yang tertarik ikut serta di IIMS. Dan untuk kami tidak ada produk baru di sana," kata dia.

Nissan March kini mengusung grille V-Motion terbaru.

Nissan March Punya Wajah dan Fitur Baru, Harga Mulai Rp152 Jutaan

Nissan March dengan penampilan ekstrior dan fitur baru, setelah 11 tahun dipasarkan untuk konsumennya.

img_title
VIVA.co.id
3 Februari 2021