Model Ramping, Tren Modifikasi Motor yang Mewabah

Motocross Honda XR600 yang dimodifikasi menjadi motor klasik. Ilustrasi
Sumber :
  • Bikeexif

VIVA.co.id – Dunia modifikasi sepeda motor di tiap belahan negara tentu memiliki beragam aliran yang digandrungi masing-masing. Aliran tersebut mulai dari cafe racer, scrambler, low rider, boardtracker, chopper, bobber, dan lainnya. Tetapi tentu ada aliran yang paling menonjol dari sekian banyak tren modifikasi saat ini.

Kebangkitan Budaya Kustom Otomotif Usai Pandemi Hadir di Garage Life

Menurut Onno Wieringa, juri American Motorcycle Dealer (AMD) World Championship of Custom Bike Building, tren kustom saat ini tak bisa ditentukan dari jenis alirannya. “Dulu motor kustom (yang diminati) itu dimensinya sangat besar-besar, panjang dan lebar yang memiliki ban besar. Kalau di sana (global), sekarang motor yang dimensinya ramping lebih banyak disukai,” ujar builder asal Belanda ini kepada VIVA.co.id, saat ditemui di Senayan, Jakarta Selatan.

Lanjut dia, motor kustom sebenarnya tak perlu tampil dengan mengusung gaya ekstrem, karena yang terpenting dari itu semua adalah memiliki performa bagus, dan nilai kerajinan seni yang mendetail, termasuk las-lasan motor dengan rapi.

Ini Modifikasi Motor yang Bisa Bikin Pemiliknya Rugi

“Pergeseran dari paradigma motor gede jadi motor kecil tahun ini. Jadi, meskipun kecil, tapi indah dan memiliki handling yang bagus, penggarapan secara kustom bagus. Maka tidak ada gender yang spesifik, yang penting fungsional,” tutur bule yang gemar kopi Toraja ini. (art)

Harley-Davidson Trike garapan bengkel asal Ciputat

Motor Kustom Terbaik di Kustomfest 2023 Korbankan Tas Mewah Louis Vuitton

Harley-Davidson dengan roda tiga ini menjadi yang terbaik pada ajang Kustomfest 2023 yang berlangsung di Yogyakarta. Motor tersebu digarap bengkel asal Ciputat, Tanngsel.

img_title
VIVA.co.id
9 Oktober 2023