Yamaha V-Ixion Terbaru Meluncur Sore Ini di IIMS

Rendering V-Ixion terbaru. Ilustrasi.
Sumber :
  • MotoBlast

VIVA.co.id – Yamaha Indonesia Motor Manufacturing bakal meluncurkan sepeda motor jenis sport di kelas 150cc di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 di JIexpo, Kemayoran, Jakarta, Kamis 27 April 2017.

Motor Baru Yamaha 150cc Meluncur Pekan Depan

Motor tersebut bakal meluncur pada sore nanti. 'Kuda besi' tersebut adalah V-Ixion generasi terbaru. General Manager After Sales and Public Relation, Muhammad Abidin mengatakan, motor ini akan diluncurkan sore nanti sekira pukul 17.00 WIB.

Abidin menyebut V-Ixion terbaru bakal hadir dalam dua model. Namun dirinya berani mengungkap lebih jelas mengenai V-Ixion terbaru ini.

Motor Sport Semakin Tersingkir, Yamaha Belum Menyerah

V-Ixion anyar juga akan mengusung teknologi baru yang disematkan pada R15 yakni Valve Variable Actuation dan Slipper Clutch. "Sebenarnya yang lebih menarik motor ini mengusung teknologi Slipper Clutch. Nanti kita lihat sore ya," ujar Abidin kepada wartawan.

Abidin tak bersedia menjelaskan lebih jauh apakah ada perubahan desain dari V-Ixion terbaru ini, hanya saja dia memastikan motor baru ini bakal lebih segar dan lebih kuat. "Nanti sore lihat saja," katanya. (hd)

Yamaha Indonesia Hadirkan Motor Baru Rp27 Jutaan
Motor bekas jenis sport.

Dua Motor Bekas Ini Harganya Jatuh Banget

Pedagang motor bekas mengatakan, bahwa ada dua model yang susah untuk dijual lantaran sepi peminatnya.

img_title
VIVA.co.id
27 Februari 2022