Suzuki: Ignis Jadi Model Paling Diburu di IIMS

Suzuki Ignis di IIMS 2017
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id – Pameran tahunan otomotif, Indonesia International Motor Show (IIMS), telah digelar sejak 27 April 2017 lalu. Selama beberapa hari ikut serta di pameran tersebut, PT Suzuki Indomobil Sales mengaku telah menerima ratusan pesanan kendaraan, baik roda empat maupun roda dua. 

Jangan Kaget, Segini Biaya Perawatan Suzuki Ignis

"Di hari kedelapan, data penjualan kami mencatat jumlah pemesanan 632 unit mobil dan 64 unit motor," ujar Dony Saputra selaku 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis 4 Mei 2017.

Penjualan kendaraan Suzuki, dikatakan Donny, didominasi oleh mobil Suzuki Ignis dan sepeda motor Suzuki GSX-R150. Selain Ignis yang dikatakan jadi model paling diburu di booth Suzuki, multi purpose vehicle Ertiga bermesin bensin juga sukses jadi magnet pengunjung IIMS 2017.

Meluncur di GIIAS, Mobil Baru Suzuki Sudah Diganjar Promo Kredit

"SPK (surat pemesanan kendaraan) 370 unit untuk Suzuki Ignis, 180 unit Ertiga, 36 unit S-Cross, 20 unit Karimun, enam unit Ertiga Diesel, enam unit Swift, dan dua unit APV," lanjut Dony.

Diketahui PT SIS memajang empat model mobil di pameran IIMS 2017, yakni Suzuki Ertiga Diesel Hybrid, SX4 S-Cross, Karimun Wagon R, dan yang paling baru Ignis.

Suzuki Ignis Kecelakaan di Menteng, Tabrak Tiang Apil Hingga Roboh

Ignis belakangan memang berhasil menyedot perhatian publik di Tanah Air. Mobil yang dijual dengan banderol mulai Rp139 jutaan on the road itu, bahkan menjadi unit paling banyak dilirik pengunjung IIMS untuk dilakukan test drive.

Data dari Dyandra Promosindo selaku penyelenggara IIMS menyebut, lebih dari 1.000 orang sudah mencoba mobil impor utuh dari India itu. Mereka bahkan rela mengantre lama untuk sekadar mencobanya di arena yang telah disediakan penyelenggara. (one)

Suzuki Ignis Facelift diluncurkan April 2020

Suzuki Ignis Masih Dilirik di Tengah Gempuran Pasar Mobil SUV

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang mengandalkan Suzuki Ignis, dan S-Presso di ceruk pasar city car. Walaupun di tengah gempuran mobil-mobil SUV yang saat ini ramai.

img_title
VIVA.co.id
25 Februari 2023