Beli Mobil Datsun Kini Bisa Dicicil 10 Tahun

Datsun ikut meriahkan ajang pameran otomotif GIIAS 2017.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Jeffry Yanto

VIVA.co.id – Beragam agen pemegang merek otomotif nampaknya memiliki ramuan berbeda-beda untuk menggaet calon konsumennya. Itu bisa terlihat di pameran sekelas Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Datsun misalnya, di pameran tahunan itu mereka menawarkan cicilan dengan tenor sangat panjang.

Mobil MPV Canggih Ini Dapat Promo Akhir Tahun

Di GIIAS 2017 booth Datsun bisa ditemukan di Hall 9. Menurut salah seorang wiraniaga Datsun, Fandy, selama pameran GIIAS ada potongan harga yang diberikan pada dua model mereka yakni GO dan GO+. Program lainnya adalah cicilan dengan tenor hingga 10 tahun atau 119 kali bayar.

"Untuk diskon Go+ Rp14,5 juta, untuk yang Go Rp12 juta. Bonusnya kaca film, tatakan pelat nomor dan pelindung cat," ujarnya kepada VIVA.co.id, Senin 14 Agustus 2017.

Datsun Bakal Dijadikan Mobil Listrik Murah oleh Nissan

Sementara untuk unit yang belum dilengkapi dengan lampu kabut dan spion elektrik selama di GIIAS, pihaknya akan berikan itu semua sebagai promo. "Selama di GIIAS kami berikan foglamp juga dan electric mirror, jadi nanti unitnya kami update lagi," sambungnya.

Di pameran itu Datsun juga tak ketinggalan untuk ikut memamerkan mobil konsep yang diberinama Datsun GO Live. Mobil ini berbasis pada model Datsun GO, dan secara resmi diperkenalkan debutnya perdana di dunia dalam GIIAS 2017. Kendati demikian, menurut Datsun dalam keterangan resminya, mereka belum mau bicara kapan model itu akan segera masuk jalur produksi atau dipasarkan di Indonesia dalam waktu dekat.

Semua Mobil Suzuki Diganjar Diskon Besar Sampai 5 Hari ke Depan
Mobil Datsun ringsek usai tertimpa pohon imbas hujan dan angin di Semarang

Datsun Remuk Tertimpa Pohon Tumbang di Semarang, Sopir Terjepit

Pohon tumbang berada di tengah jalan dan menimpa sebuah mobil yang sedang melintas di Tanah Putih Semarang

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2024